KEGIATAN AKSI PEDULI LINGKUNGAN : PEMBERSIHAN PANTAI SUKAERLARAN

Admin - Tuesday, October 29 th, 2024 · no Comments · In

Belu, 29 Oktober 2024 – Fakultas Vokasi Logistik Militer Universitas Pertahanan RI (Unhan RI) – Belu, melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat bertajuk “Aksi Peduli Lingkungan” yang berfokus pada pembersihan Pantai Sukaerlaran, Nusa Tenggara Timur. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan melibatkan berbagai elemen masyarakat, termasuk mahasiswa, warga lokal, dan organisasi lingkungan yang bersama-sama mengumpulkan sampah di sepanjang pantai.

Selain membersihkan pantai, aksi ini menjadi sarana edukasi bagi masyarakat mengenai dampak negatif pencemaran lingkungan dan pentingnya pengelolaan sampah. Koordinator kegiatan, Ir. Reni Ratni Dapawole, S.Pt., M.Si., IPM, Dosen Budi Daya Ternak, menyampaikan bahwa pelibatan masyarakat sangatlah penting untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan lestari. “Pantai merupakan aset berharga bagi wisata dan ekosistem, sehingga kita harus menjaga kebersihan dan kelestariannya,” ujarnya.

Dalam kegiatan ini, para peserta berhasil mengumpulkan berbagai jenis sampah, termasuk sampah plastik dan sampah organik. Diskusi mengenai pengurangan penggunaan plastik sekali pakai dan pengelolaan sampah juga menjadi bagian dari acara, memperkuat pesan tentang pentingnya tindakan berkelanjutan dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Kegiatan ini mendapat dukungan positif dari pemerintah daerah, masyarakat, dan para sukarelawan yang antusias berpartisipasi. Diharapkan, aksi nyata ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan dan menjadi contoh bagi daerah lain untuk melaksanakan kegiatan serupa. Dengan kerja sama dan komitmen bersama, lingkungan Pantai Sukaerlaran diharapkan tetap bersih dan indah untuk dinikmati oleh generasi mendatang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

We usually reply with 24 hours except for weekends. All emails are kept confidential and we do not spam in any ways.

Thank you for contacting us :)

Enter a Name

Enter a valid Email

Message cannot be empty